Java Bali Overland Tour

SMK Jayawisata dalam melaksanakan suatu program kegiatan selalu menerapkan konsep yang memadukan antara edukatif (education) dan hiburan (entertainment) atau yang lebih dikenal dengan istilah “edutaintment”. Salah satu kegiatan widyawisata SMK Jayawisata yang menerapkan konsep edutaintment yaitu Java Bali Overland Tour (JBOT). Program JBOT bisa dibilang sebagai program “trade mark” SMK Jayawisata. JBOT merupakan program pembelajaran di luar sekolah, dimana para siswa akan mempelajari kegiatan berwisata dengan mengenal berbagai objek pariwisata di Pulau Jawa dan Pulau Bali.

JBOT at Prambanan
Bromo Asri Restaurant